Model Pembelajaran Hybrid Learning Berbasis TPACK Untuk Pencapaian Computational Thinking Skills in Mathematics Mahasiswa
Julho 5, 2023
Yullys Helsa, Turmudi Turmudi, Dadang Juandi

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
Model Pembelajaran Hybrid Learning Berbasis TPACK Untuk Pencapaian Computational Thinking Skills in Mathematics Mahasiswa Image
Abstract

Pasca pandemi COVID-19, pembelajaran mulai mengarah pada pengkombinasian antara pembelajaran offline dan online yang dikenal sebagai hybrid learning. Penerapan hybrid learning membutuhkan keterampilan penggunaan teknologi untuk membantu terselenggaranya pembelajaran, sehingga untuk menjadi pendidik di abad ke-21 tidak cukup hanya menguasai konten dan pedagogis saja tetapi juga harus menguasai teknologi terbaru. Oleh karena itu, pendidik membutuhkan kerangka teoritis untuk dijadikan acuan dalam penggunaan teknologi yang disebut dengan Technological Pedagogical Content Knowledge (TPACK). Selain itu, matematika memiliki tuntutan tersendiri pada tren teknologi. Salah satu kompetensi yang harus dimiliki mahasiswa yaitu computational thinking skills. Computational thinking merupakan salah satu kemampuan yang perlu diasah melalui latihan-latihan dan merupakan salah satu pengetahuan dasar untuk kemampuan penyelesaian masalah tingkat tinggi.
Buku ini menyajikan penjelasan mengenai syntax model pembelajaran hybrid learning berbasis TPACK menurut beberapa ahli serta acuan konseptual computational thinking skills. Buku ini juga menjelaskan secara detail tentang struktur model pembelajaran hybrid learning berbasis TPACK untuk pencapaian computational thinking skills berupa syntax, sistem pendukung prinsip reaksi, sistem sosial, dampak instruksional, dan dampak pengiring. Selain itu, buku ini juga membahas tentang bagaimana mengimplementasikan model hybrid learning berbasis TPACK untuk pencapaian computational thinking skills.

Full text
Show more arrow
 

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads