Manajemen Lembaga Pendidikan Sekolah Dasar / Madrasah Ibtidaiyah
March 18, 2024
Murni Yanto

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads
Manajemen Lembaga Pendidikan Sekolah Dasar / Madrasah Ibtidaiyah Image
Abstract

Lembaga pendidikan adalah tempat terjadinya pendidikan untuk mengubah sikap dan tingkah laku, mengembangkan potensi diri, dan mengasah keterampilan. Melalui proses pendidikan, peserta didik bisa mendapatkan ilmu pengetahuan dan budaya (nilai dan norma). Proses pendidikan ini dapat terjadi melalui interaksi sosial dan pengaruh lingkungan, terutama keluarga, sekolah, dan masyarakat. Agar penyelenggaraannya bisa berhasil dengan baik, maka dibutuhkan implementasi dari fungsi manajemen.
Dalam dunia pendidikan, manajemen atau pengelolaan pendidikan sangat berpengaruh dalam tercapainya tujuan pendidikan dalam suatu institusi pendidikan. Manajemen pendidikan atau administrasi sekolah tidak hanya berkaitan dengan bagaimana tata usaha sekolah tetapi berkaitan dengan semua kegiatan yang ada di sekolah baik mengenai materi perencanaan, kepemimpinan, kurikulum dan dan sebagaimana yang diatur dalam menciptakan suasana terselenggaranya kondisi belajar mengajar yang baik untuk dapat mencapai tujuan pendidikan. Dalam menjalankan manajemen pendidikan untuk mencapai tujuan pendidikan yang baik dan bermutu maka dibutuhkan tenaga pengajar yang memiliki pemahaman yang luas tentang pelaksanaan dan tujuan pendidikan dalam suatu sekolah.
Sekolah Dasar ataupun Madsarah Ibtidaiyyah sebagai jenjang pendidikan yang dasar sebagaimana tertuang dalam Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional, maka harus diselenggarakan secara terkelola dengan baik, sehingga diharapkan pengelolaan lembaga pendidikan SD/MI ini bisa terkelola dengan baik. Pengelolaan yang baik dan berkualitas tentunya akan menghasilkan mutu lulusan yang berkualitas juga.
Untuk itulah, kehadiran buku ini yang berjudul Manajemen Lembaga Pendidikan SD/MI, diharapkan menambah ilmu dan wawasan pembaca sehingga menjadi insan yang memandang pentingnya manajemen lembaga pendidikan SD/MI.
Dalam buku ini disusun, beberapa bagian diantaranya; pendahuluan sebagai cerminan alasan mengangkat judul tulisan ini. kemudian membahas tentang konsep dasar manajemen pendidikan secara umum. Selanjutnya membahas tentang tugas dan tanggung jawab manajemen seorang kepala sekolah.
Pembahasan yang tak kalah menarik adalah tentang manajemen sekolah dasar. Kemudian membahas system sekolah sebagai suatu sistem. Juga membahas tentang struktur organisasi sekolah. Membahas juga tentang manajemen pembiayaan dan kurikulum. Terakhir membahas tentang kepemimpinan seorang kepala sekolah.

Full text
Show more arrow
 
More from this repository
Asuhan Kebidanan Komunitas
Asuhan Kebidanan Komunitas Image
Bioentrepreneurship
Bioentrepreneurship Image
Antropologi & Sosiologi Hukum
Antropologi \u0026 Sosiologi Hukum Image
🧐  Browse all from this repository

Metrics

  • Eye Icon 0 views
  • Download Icon 0 downloads
Metrics Icon 0 views  //  0 downloads